Senam Bersama...

Senam dalam kebersamaan di pagi hari, membangun komunitas yang sehat dan damai penuh persaudaraan.

Ziarah bersama...

Ziarah dalam kebersamaan di Gua Maria Kerep Ambarawa, membangun iman dalam kasih persaudaraan.

Rekreasi bersama...

Bergembira bersama dalam rekreasi untuk membangun persaudaraan dan solidaritas.

Komunitas Persaudaraan...

Bersama keluarga menikmati liburan di area wisata Bandungan Indah.

Bangunan wisma...

Tempat yang bersih, damai, dan nyaman untuk menikmati usia senja....

Perayaan Minggu Palma...

Membangun dan menguatkan iman di usia senja....

Friday, September 16, 2016

PERTEMUAN MITRA KARYA BRUDER CSA

Kongregasi Bruder Santo Aloisius (CSA)  dalam naungan yayasan Mardiwijana mengadakan pertemuan dengan mitra karya antara lain Yayasan Bernadus, Yayasan Sosial Soegijapranata  , Paulus dll. Pertemuan diselenggarakan pada tanggal 10-11 September 2016 di Aula Santa Anna Wisma Lansia Harapan Asri. Sebanyak 34 peserta dari perwakilan  Surabaya, Madiun , Turi Yogyakarta dan Semarang.





KURSUS CARE TAKER (MERAWAT LANSIA) KE-3

Kursus Perawatan Lansia angkatan ke-3 Wisma Lansia Harapan Asri dimulai tanggal 1 Agustus  2016 dan akan berakhir tanggal 31 Oktober 2016. Carteker angkatan ke-3  diikuti oleh 11 peserta  yang berasal dari berbagai daerah seperti Sukabumi, Medan, Bojonegoro, Kediri, Jakarta, Ketapang Kalbar, Kendal dll.




Thursday, September 15, 2016

On The Job Training (OJT) SMK Kesehatan Rahani Husada Kab. Klaten dan Ngawi di Wisma Lansia Harapan Asri

Sebanyak 98 siswa SMK Kesehatan Kab. Klaten dan Ngawi di bawah Yayasan  Rahani mengadakan ON THE JOB TRAINING  (OJT) DI Wisma Lansia Harapan Asri Semarang. Pelaksanaan OJT selama satu setengah bulan dimulai pada tangal 5 Juni 2016 dan berakhir tanggal 29 Juli 2016





Wednesday, January 6, 2016

Peresmian Gedung & Asrama Wisma

Pada Hari Selasa, 5 Januari 2016 pkl. 17.00 di kompleks Wisma Lansia Harapan Asri, Jl. Tusam Raya 2A Banyumanik – Semarang, telah diadakan acara pemberkatan dan peresmian Gedung 2 lantai untuk asrama, tempat pendidikan perawat lansia (Cara Taker) di lantai 1, dan aula serbaguna di lantai 2. Selain itu diresmikan juga 11 unit paviliun siap huni untuk calon penghuni wisma. Acara diawali dengan Perayaan Ekaristi yang dipimpin oleh Romo FX Sukendar Wignyosumarto Pr, administrator Keuskupan Agung Semarang, didampingi oleh 4 imam lain.
Tamu undangan yang hadir sebanyak 300 orang. Saat ini jumlah penghuni 54 orang dengan usia rata-rata 74 th. Sejak diresmikan tgl 5 Januari 2009, wisma sudah menjadi tempat tinggal 138 warga lanjut usia. Keunggulan Wisma Harapan Asri ini dibanding wisma lansia lain terletak pada model pelayanan yang mengarah pada konsep nursing home dan Hospital Based Community Geriatric Services (Pelayanan Kesehatan Usia Lanjut oleh Masyarakat berbasis Rumah Sakit). Selain itu lokasinya masih asri, dengan kamar yang relatif luas, dilengkapi fasilitas terapi, serta didukung tenaga kesehatan dan perawat yang dibekali pelatihan di bidang Geriatri (Ilmu kesehatan usia lanjut). 

Wisma Harapan Asri yang bernaung dibawah Yayasan Mardiwijana ini melayani warga lanjut usia melalui pendampingan dan pelayanan yang berlandaskan semangat persaudaraan, kasih dan damai. Mengingat jumlah penduduk yang berusia lanjut kian meningkat dari tahun ke tahun, maka karya pelayanan wisma lansia semakin dibutuhkan. Ini nampak dari kapasitas huni di Wisma Harapan Asri selalu penuh. Dengan diresmikannya unit paviliun, aula, asrama, dan tempat kursus perawat lansia, diharapkan Wisma Harapan Asri dapat melayani lebih banyak penghuni dengan lebih baik dan kehadirannya bisa semakin dirasakan masyarakat lebih luas. Sedangkan kursus perawat didirikan untuk menyediakan tenaga-tenaga trampil yang siap melayani para warga lanjut usia secara profesional dan berkesinambungan.